in

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Pemain Amatir PUBG Mobile

Para pemain pemula pasti masih bermain layaknya amatir. Ada banyak kesalahan yang kamu lakukan saat pertama kali bermain PUBG Mobile. Namun, kamu harus belajar dari kesalahan ini untuk bisa berhasil memenangkan Winner Winner Chicken Dinner.

Berikut ini lima kesalahan umum yang sering dilakukan pemain pemula di PUBG Mobile yang harus kamu hindari:

1. Kurang pengetahuan tentang peta

Kurangnya pengetahuan tentang peta dalam game adalah salah satu kesalahan paling umum di PUBG Mobile. Pemain biasanya terlalu sibuk menjarah, menembak, dan bertahan hidup sehingga mereka gagal memperhatikan area sekitar di peta.

2. Gaya bermain yang terlalu agresif

Banyak pemain yang melakukan kesalahan karena bermain terlalu agresif. Jika kamu terburu-buru dalam pertempuran tanpa perlengkapan atau bantuan yang memadai, kamu bisa mati lebih cepat saat bertemu lawan.

Pemain dengan gaya bermain agresif juga sering mengabaikan pentingnya perlindungan. Oleh karena itu, jangan bermain terlalu terburu-buru dan harus mengatur strategi.

3. Persiapan senjata yang buruk

Pemain yang tidak dapat mengelola dan mempersiapkan senjata dengan baik umum ditemukan di PUBG Mobile. Kesalahan ini bisa membuat kamu lebih cepat tersingkir.

Jangan membawa terlalu banyak barang karena bisa membuat inventaris kamu berantakan. Kamu juga dilarang untuk memilih senjata yang tidak efektif dan tidak sesuai dengan gaya bermainmu.

Untuk menghindari kesalahan ini, periksa dan kelola inventaris kamu secara teratur, prioritaskan hal-hal penting, dan sesuaikan senjata dengan situasi yang ada.

4. Komunikasi tim yang buruk

Kamu harus memiliki komunikasi yang baik dengan sesama anggota tim. Jika teman satu tim tidak berkoordinasi dengan baik, pasti akan ada kekacauan.

Komunikasi yang buruk juga akan menghambat strategi dalam tim. Untuk mengatasinya, kamu disarankan tidak menggunakan obrolan suara atau teks untuk mengirim informasi penting.

5. Mengabaikan taktik defensif

Meskipun taktik ini bisa beresiko, tetapi banyak pemain yang mengabaikan pentingnya strategi bertahan di PUBG Mobile.

Jika kamu gagal menggunakan perlindungan yang tersedia secara efektif, maka kamu akan terkena tembakan musuh.

Kamu disarankan untuk tidak mengabaikan sinyal suara yang ada di sekitar, seperti langkah kaki dan suara tembakan karena itu sangat penting untuk mendeteksi ancaman di sekitarmu.