Pemain Free Fire terkadang mencari item gratis lewat skin tools yang tersedia di Google Play Store dan situs web lainnya. Cara ini memberi kamu berbagai pakaian dan skin Free Fire secara gratis tanpa membeli Diamond.
Namun, Garena sangat membatasi penggunaan skin tools untuk mengubah skin dalam game. Skin tools atau skin changer dilarang di Free Fire dilarang karena berbagai alasan, salah satunya adalah itu bisa mengubah file game dan berbahaya.
Lewat skin tools, kamu akan mendapat berbagai item gratis yang seharusnya kamu beli dari pengembang secara resmi. Oleh karena itu, sangat tidak adil untuk mendapatkan item tersebut secara gratis saat banyak pemain lain yang membelinya menggunakan Diamond.
Selain itu, skin tools juga tidak berafiliasi, disponsori, berkolaborasi, atau dibuat oleh Garena. Oleh sebab itu, skin tools dianggap sebagai aplikasi pihak ketiga dan menggunakannya akan dianggap curang karena ilegal.
Lalu, hukuman apa yang akan kamu terima jika ketahuan menggunakan skin tools di Free Fire?
Garena tidak memberikan toleransi terhadap cheater dalam game. Jika pengembang menemukan bukti adanya tindakan kecurangan yang kamu lakukan, maka akun Free Fire kamu akan langsung diblokir.
Tak hanya itu, perangkat atau ponsel yang kamu gunakan untuk melakukan kecurangan dalam game juga dibatasi secara permanen untuk mengakses game.
Cara mendapat Diamond gratis di Free Fire
Sebagai alternatif, kamu bisa mendapatkan Diamond gratis di Free Fire secara legal. Salah satu opsinya adalah kamu bisa menunggu acara khusus yang memberikan hadiah Diamond dan kode redeem.
Kamu juga dapat mengumpulkan Play Points di Play Store atau mengumpulkan uang melalui aplikasi Google Opinion Rewards. Nantinya, poin yang kamu kumpulkan dapat ditukar dengan Diamond Free Fire atau item lainnya secara gratis.