Call of Duty Mobile menawarkan beragam senjata yang masing-masing memiliki ciri dan keunggulan luar biasa. Bagi pengguna baru, menggunakan senjata adalah tantangan tersendiri karena beberapa senjata sulit untuk digunakan.
Meski begitu, ada beberapa senjata yang mudah digunakan di Call of Duty Mobile dan ramah pemula. Berikut ini lima senjata paling mudah digunakan di Call of Duty Mobile:
1. M4
M4 memiliki laju tembakan yang moderat, melebihi sebagian besar senapan namun masih tertinggal dari beberapa senjata SMG. M4 hadir dengan karakteristik recoil rendah, sehingga mudah digunakan dan pemain pemula dapat menjaga akurasi dengan mudah.
M4 juta memiliki keunggulan yang signifikan dengan tingkat akurasi dasar yang luar biasa sebesar 80. Gabungan antara akurasi tinggi dan peringkat mobilitasnya sebesar 70, menjadi salah satu Assault Rifle untuk pemain Call of Duty Mobile yang memiliki gaya bermain dengan bergerak secara konstan.
2. HVK-30
HVK-30 adalah Light Machine Gun (LMG) populer di Call of Duty Mobile. Rate of fire miliknya tinggi dan recoil yang minim, menjadikannya senjata yang banyak dicari untuk pertandingan jarak menengah hingga jauh.
Terlepas dari kekuatan bawaannya, kamu dapat meningkatkan HVK-30 dengan melengkapinya dengan berbagai perlengkapan, seperti sights, grips, dan magazines untuk menyesuaikannya dengan gaya bermain masing-masing.
3. AK47
AK47 adalah Assault Rifle tangguh di Call of Duty Mobile karena memiliki damage yang luar biasa, namun recoilnya yang tinggi membuatnya sulit untuk mendapatkan tembakan yang akurat. Tetapi terlepas dari kekurangannya, AK47 adalah pilihan yang banyak disukai pemain pemula.
Peningkatan kerusakan AK47 termasuk yang tertinggi, itu memperkuat reputasinya sebagai salah satu senjata paling mematikan di Call of Duty Mobile.
4. RUS-79U
RUS-79U adalah Submachine Gun (SMG) dengan laju tembakan yang luar biasa dan recoil yang dapat dikendalikan. Keunggulannya membuat RUS-79U menjadi pilihan senjata populer bagi pemain pemula yang menyukai gaya bermain cepat, khususnya dalam pertarungan jarak dekat,
RUS-79U dapat dikustomisasi menggunakan attachment seperti sights, grip, dan magazine agar sesuai dengan preferensi pemain di Call of Duty Mobile.
5. RPD
RPD adalah jenis Light Machine Gun (LMG) yang tangguh di Call of Duty Mobile dan dioptimalkan untuk pertempuran jarak menengah hingga jauh. Meskipun berat, senjata ini mampu mengimbanginya dengan hasil kerusakan dan laju tembakan yang mengesankan.
Untuk memaksimalkan kerja senjata ini, kamu dapat mempersonalisasi RPD sesuai keinginan kamu dengan melengkapi perlengkapan seperti sight, grip, dan magazine di Call of Duty Mobile.