in

5 Mobile Game Terlaris di Dunia

Ilustrasi mobile game. (Unsplash/Leeder Bose)

Mobile game atau game seluler telah menjadi salah satu hiburan populer bagi semua pecinta game di seluruh dunia. Ada ribuan atau bahkan jutaan game yang tersedia di Google Play Store dan App Store, namun di antara persaingan ketat pasar game saat ini, ada beberapa game yang sangat digemari pemain.

Berikut ini mobile game terlaris di dunia:

1. Grand Theft Auto: Vice City

Grand Theft Auto atau GTA Vice City menjadi salah satu game terlaris di ponsel Android dan iPhone. Sebagai pemain, kamu dapat berkeliaran di kota, membuat kekacauan dengan meledakkan kendaraan menggunakan senjata, atau bermain aman dengan menyelesaikan misi dan membuat kemajuan dalam cerita.

Game ini menawarkan grafis yang dirancang khusus untuk ponsel dengan kontrol sentuh yang mudah digunakan. GTA Vice City saat ini sudah lebih dari 1 juta unduhan dan dapat diunduh setelah kamu membayar Rp 58.000.

2.  Grand Theft Auto: San Andreas

Sama seperti GTA Vice City, ini adalah game open world yang penuh aksi dan menampilkan kisah seorang gangster yang harus menyelesaikan tugas dengan melakukan perlawanan melawan mafia di sebuah tempat bernama San Andreas. Kamu dapat menikmati gameplay petualangan selama 70 jam yang melibatkan baku tembak intens, mengendarai helikopter, hingga melarikan diri dari polisi.

Dengan lebih dari 5 juta unduhan, game ini dijual seharga Rp 81.000.

3. Hitman Sniper

Jika kamu senang bermain game berbasis tembak-menembak dan thriller, maka Hitman Sniper layak untuk dicoba. Sebagai Agen 47, kamu akan diberikan berbagai misi yang tujuan utamanya adalah membunuh musuh. Seiring dengan kemajuan game, intensitas gameplay ditingkatkan untuk memberikan pengalaman yang menantang.

Kamu dapat mengumpulkan hingga 26 senapan sniper berbeda dengan masing-masing senapan memiliki ciri unik. Dengan lebih dari 10 juta unduhan di Google Play Store, game ini dibanderol dengan harga Rp 5.000.

4. Minecraft

Minecraft juga tersedia di versi seluler. Dalam game ini, kamu dapat membangun apa pun menggunakan balok-balok bahan berbeda. Permainan ini dibagi menjadi dua mode, yaitu mode Survival dan Creative. Minecraft sangat cocok bagi pemain yang senang membangun sesuatu dari waktu ke waktu dan tidak terlalu menyukai game grafis yang imersif.

Game ini telah diunduh sebanyak lebih dari 50 juta unduhan. Kamu bisa memilikinya dengan membeli seharga Rp 109.000.

5. Stickman Legends

Stickman Legends adalah game offline yang menggabungkan mode role-playing game (RPG) dan player vs player (PvP) menjadi satu. Dengan tata letak kontrol yang sederhana, kamu hanya perlu bergerak maju dan mengalahkan musuh dengan melakukan kombo strategis menggunakan tombol serangan. Saat kamu menaiki tangga, kamu dapat mengambil senjata untuk membantumu.

Game ini telah diunduh sebanyak lebih dari 10 juta unduhan dan dibanderol seharga Rp 3.500.