in

Perubahan Agent Deadlock di Patch Baru 7.10 Valorant

Agent Deadlock merupakan agent baru dengan tingkat minat yang kecil, dibanding dengan agent baru lainnya seperti Iso hingga Gecko.

Agent wanita asal Norwegia ini dinilai kurang efektif bagi penggunanya. Tentunya, Riot Games harus meningkatkan kegunaan dari Agent Deadlock ini karena dilihat dari segi utility, Deadlock layak diperhitungkan.

Tak banyak diminati, Riot Games berharap Deadlock bisa lebih diperhatikan setelah mendapat perubahan baru yang signifikan di patch 7.10 ini.

Perubahan pada Deadlock terletak pada utility miliknya, GravNet, yang sekarang membuat siapa pun yang tertangkap olehnya harus melepas jaring secara manual untuk menghilangkan efeknya.

Sebelum ini, apabila musuh tertangkap, efek Gravnet bisa menghilangkannya dengan keluar dari radius jaring atau menunggu sampai efeknya berakhir. Menurut kami, ini membuka profil kekuatan yang unik sekaligus menjadikan interaksinya lebih menarik di kedua sisi karena musuh harus menurunkan senjata mereka dan bergerak untuk mengatasi debuff.

Selain itu, kami membuat ability ini lebih bisa diandalkan untuk dieksekusi Deadlock dengan meningkatkan radiusnya, sekaligus memastikan bahwa Agen seperti Jett dan Raze tidak bisa begitu saja tertangkap dengan mobilitas mereka.

Berikut adalah detail perubahannya:

– Musuh yang tertangkap GravNet akan mendapat debuff untuk waktu yang tidak dapat ditentukan sampai mereka melepaskannya.
– Musuh yang tertangkap GravNet akan terkena efek gravity dan pengurangan mobilitas (contoh: Grav Net bisa mengurangi jarak Tailwind (E) milik Jett).
– Durasi skill GravNet bertambah dari 0,85detik >>> 1,5detik.
– Radius jarak GravNet bertambah dari 6meter >>> 8meter.