in

Update Fortnite Festival yang Hadirkan Battlepass Baru, Ini Fakta Menariknya

Fortnite baru-baru ini merilis event Fortnite Festival pada 9 Desember lalu. Di mana pada event ini terdapat sejumlah update yang terdiri dari tiga bagian.

Secara konsep, Fortnite Festival ini mirip dengan Guitar Hero, dimana pemain memainkan salah satu dari empat alat musik, selama permainan.

Di sana, pemain bisa menjadi vokalis hingga memainkan gitar dan bass, drum, dan keyboard. Setiap instrumennya pun memiliki tingkat waktu bermain yang berbeda dalam lagu tertentu.

Permainan instrumen dalam Fortnite Festival ini bisa disesuaikan dengan skin-skin yang berbeda, di dalam game tersebut.

Kemudian melansir dari Dexerto, event ini juga menghadirkan battlepass yang menampilan salah satu dari banyak artis selebriti yang pernah berkolaborasi dengan game ini. Di antaranya artis yang ikut tergabung dalam event ini adalah The Weeknd di mana dirinya berkolaborasi dengan Fortnite pada awal Desember ini.

The Weeknd juga memiliki skin sendiri di battlepass, yang mana dilengkapi bersama dengan gitar, bass, mikrofon, dan keyboard bertema yang dapat dibuka kuncinya.

Dalam battlepass ini memiliki dua versi yaitu gratis dan berbayar, sama seperti game yang memiliki pola yang serupa pada umumnya. Kemudian ada 11 tingkatan yang dapat dibuka melalui set permainan dan mendapatkan festival point.

Versi gratis dari battlepass ini memberikan hadiah yang unik, seperti loading screens, emote, gitar Peely, dan masih banyak yang lain.

Namun apabila pemain ingin mendapatkan item berbayar pada battlepass Fortnite sekarang, kalian mesti membelinya seharga 1800 vbucks.

Dengan membeli, pemain bisa mendapatkan hadiah-hadiah yang jauh lebih menarik. Di antaranya item bertemakan The Weeknd, dan yang lainnya.

Fortnite Festival akan memiliki lebih banyak musim dengan battlepass yang berbeda di masa depan.

Adapun battlepass untuk sekarang yang berlangsung ini akan berakhir pada 22 Februari 2024.